Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP) Desa Tunjung Tahun 2023

Info Tunjung 23 Juni 2022 10:01:34 WITA

Pada hari ini Selasa, 21 Juni 2022 bertempat diaula Kantor Perbekel Tunjung dilaksanakan kegiatan Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP) Desa Tunjung Tahun 2023. Musyawarah yang dihadiri oleh Camat Kubutambahan yang pada kesempatan ini diwakili oleh Ketut Juni Ardana, SE (Kasi Pem Kecamatan Kubutambahan), Pendamping Desa Kecamatan Kubutambahan (Gede Teni Sugiarta), Perbekel dan Perangkat Desa Tunjung, Ketua beserta Anggota BPD Desa Tunjung, Ketua BUMDesa Tunjung Mekar (Dewa Made Rupawan), Kelian Desa pakraman Tunjung (I Ketut Pasjaya), Kepala Sekolah TK PAUD dan Sekolah Dasar se Desa Tunjung, Kelian Banjar Adat Tunjung, Kelian Subak Abian se Desa Tunjung, dan Kelian Dadia se Desa Tunjung.

Musyawarah dibuka dengan menyanyikan lagu Indosesia Raya dan doa bersama ini dilanjutkan dengan sambutan I Nyoman Kariada selaku Ketua BPD Desa Tunjung. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan terimakasih kepada peserta yang hadir dalam musyawarah hariini.

Selanjutnya, musyawarah dilanjutkan dengan sambutan dari Perbekel Tunjung (I Made Sadia). Dalam sambutannya beliau menyampaikan terkait bansos yang diterima harus terlebih dahulu di ajukan di SIPD Desa dan Supra desa.

Selain itu, Gede Teni Sugiarta selaku PD (Pendamping Desa) Kecamatan Kubutambahanmenyampaikan terkait progress Desa Tunjung dari tahun ke tahun. Beliau juga mengapresiai keberhasilan Desa Tunjung dalam penanganan kemiskinan. Tidak lupa beliau juga menekankan untuk lebih mengoptimalkan peran BUMDesa dalam hal yang berhubungan dengan Pemerintahan Desa.

Komentar atas Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP) Desa Tunjung Tahun 2023

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Tunjung

tampilkan dalam peta lebih besar